Minggu, 18 Juni 2017

BODY LOTION & BODY CREAM


Apa Sihhh Perbedaan Body Lotion dan Body Cream????

Body lotion


Body Lotion merupakan yang paling cair dibandingkan dengan pelembap lainnya. Lotion yang baik adalah tidak terlalu greasy (berminyak) saat digunakan dan dapat menyerap dengan cepat saat dioleskan di kulit. Karena strukturnya ringan. lotion bisa digunakan di pagi hari tanpa perlu khawatir bisa menempel di pakaian. Lotion juga sangat baik digunakan untuk Anda yang berkulit normal cenderung kering serta tidak terlalu bermasalah / Normal

Body Cream


Body cream bentuknya lebih pekat dibanding lotion dan mengandung lebih banyak minyak pelembap. Krim tubuh (body cream) ini paling baik digunakan di kulit yang paling kering, seperti lengan dan kaki, yang tak memiliki banyak kelenjar minyak ketimbang dada dan punggung. Jika ada jerawat di dada dan punggung artinya kulit Anda memiliki minyak alami yang cukup. Jadi hindari penggunaan krim di daerah ini. Gunakan krim jika Anda menemukan ada kulit yang mengelupas karena kering meski sudah menggunakan lotion.

Manfaat Body Cream & Body Lotion


1. Bebas Kusam
2. Melembutkan bagian paling kasar
3. Proteksi setia untuk kulit
4. Mencegah Masalah Kulit
5. Mencerahkan Kulit
6. Meratakan Rona Kulit
7. Mengencangkan Kulit
8. Mencegah Dehidrasi
9. Perlindungan dari Sinar UVA dan UVB



Semua pelembap tubuh (moisturizer) dibuat dengan karakteristik tersendiri sehingga memiliki kombinasi air, tipe minyak, dan emolien (pengencer) yang berbeda satu sama lainnya. Untuk mendapatkan yang terbaik, pilih pelembap yang sesuai dengan kondisi kulit. Oleh sebab itu, Anda harus mengenali seberapa kering kulit tubuh, iklim tempat tinggal, dan bagian tubuh mana yang paling membutuhkan pelembap.


Kulit berminyak


Kulit berminyak tetapi bukan berarti tidak mengenakan pelembap. Tetap pakai pelembap yang mengandung lotion yang berbahan dasar air agar tidak terlihat mengilat di kulit

Kulit kering


Penggunaan pelembap tubuh merupakan suatu keharusan bagi kulit kering yang tinggal di daerah tropis. Sangat dianjurkan mengoleskan pelembap tubuh yang kaya akan kandungan minyak. Selain membuat kulit kering tampak lebih lembap, juga mampu untuk menghaluskan kulit

Kulit normal

Jika kulit berjenis normal maka pada dasarnya bisa menggunakan semua jenis pelembap tubuh.

Healty Skin. Healty LifeKarena Kulit yang Indah tidak harus berwarna Putih,Tetapi Kulit yang Indah adalah Kulit yang Sehat

Anda ingin produk Body cream

Hubungi:
     

Santy Marlina- Konsultan Independen Oriflame
Pin : 546D27CF
SMS : 081219992862

Tidak ada komentar:

Posting Komentar